MATARAKYATTA, MAKASSAR – Perayaan Hari Bakti Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan (Kemenimipas) ke-1 menjadi momen spesial dan membanggakan bagi Lapas Bulukumba. Di tengah acara tasyakuran terpusat di Kantor Wilayah Sulawesi Selatan, salah satu pegawai Lapas Bulukumba menerima penghargaan yang membanggakan.
Pegawai Lapas Bulukumba an. Muh. Fadil Bin Shafaruddin secara resmi dianugerahi penghargaan sebagai Pegawai Teladan Kanwil Ditjenpas Sulsel. Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas prestasi luar biasa yang telah ditorehkannya, yaitu menjadi salah satu bagian dari perwakilan IMIPAS meraih Medali Perunggu pada ajang internasional Prison FitX Challenge yang digelar di Brunei Darussalam. Muh. Fadil menjadi salah satu perwakilan Kemenimipas yang berhasil membuktikan kualitas sumber daya manusia (SDM) Indonesia di kancah global.
Kepala Lapas Bulukumba, Akbar Amnur, yang hadir langsung dalam penganugerahan tersebut, menyampaikan kebanggaannya. “Prestasi Sdr. Fadil adalah cerminan dari etos kerja keras dan dedikasi yang harus dimiliki setiap insan Kemenimipas. Ia tidak hanya menjadi teladan bagi Lapas Bulukumba, tetapi juga mengharumkan nama institusi di mata Internasional.”
Penganugerahan ini diharapkan dapat memicu semangat kompetisi positif dan memotivasi seluruh pegawai Kemenimipas, khususnya Lapas Bulukumba, untuk terus meningkatkan kapasitas diri dan meraih prestasi di berbagai bidang.-(*)
Editor Suaedy












